metal slug

Game Android dan iOS Metal Slug Awakening Butuh 10GB?

Pada hari Selasa (22/8/2023) kemarin, perusahaan VNG Game Studios secara resmi meluncurkan permainan Metal Slug Awakening di platform Android dan iOS. Bagi anda yang tertarik memainkannya, game ini sudah tersedia untuk diunduh dan dimainkan sejak pukul 09.00 WIB kemarin.

Agar dapat menikmati permainan dari waralaba SNK Corporation ini dengan lancar, tampaknya para pemain memerlukan perangkat Android dan iOS yang memiliki performa yang cukup baik.

Menurut daftar pertanyaan yang sering diajukan (FAQ) yang tersedia di situs VNG Game Studios, minimal untuk pengguna perangkat Android harus memiliki ponsel dengan kapasitas RAM sebesar 3 GB agar dapat memainkan game Metal Slug Awakening tersebut dengan lancar.

Sementara itu, bagi anda pengguna perangkat iPhone, pihak VNG Game Studios belum mengungkapkan kebutuhan RAM untuk perangkat tersebut agar lancar bisa menjankan game Metal Slug Awakening ini. Hanya saja mereka memberikan saran agar pemilik iPhone menggunakan sistem operasi (OS) iOS 10 atau yang lebih baru agar bisa menikmati game tanpa kendala.

metal slug-2

Untuk ukuran file dari game Metal Slug Awakening ini cukup besar. Bagi platform android game ini memiliki ukuran sekitar 2 GB, sementara bagi perangkat iOS ukurannya sedikit lebih besar, yakni sekitar 3 GB.

Dalam konteks ukuran file ini, maka agar bisa memainkan game Metal Slug Awakening tersebut dengan lancar, maka VNG Game Studios memberikan saran kepada pengguna untuk memiliki minimal sisa penyimpanan di ponsel sebesar 10 GB.

Yang pasti permintaan kapasitas RAM sisa yang besar itu ada alasannya, dimana ruang penyimpanan ini akan dimanfaatkan untuk proses ekstraksi berkas-berkas permainan setelah di download untuk pertama kali.

Nah berikut ini akan kami berikan detail spesifikasi minimal smartphone yang ingin menjajal game Metal Slug Awakening agar bisa berjalan lancar dikutip dari laman VNGGames.com.

Perangkat iOS

  • Model iPhone: iPhone 6s ke atas
  • Versi iOS: iOS 10 ke atas
  • Storage: sisa ruang penyimpanan minimal 10 GB
BACA JUGA  Tips dan Cara Main Katla Game Viral, Tebak Kata Sederhana!

Perangkat Android

  • Chipset yang dipakai: Qualcomm 439/MediaTek MT6765/Kirin 655, atau lebih tinggi
  • Qualcomm 778G/MediaTek Dimensity 1000 Plus/Kirin 990, atau lebih tinggi.
  • RAM: 3 GB ke atas
  • OS: Android 8.0 ke atas
  • Storage: sisa ruang penyimpanan minimal 10 GB

Tentang Metal Slug Awakening

Untuk anda yang masih belum tahu tentang game Metal Slug Awakening terbaru ini, dari sisi gameplay masih mengadopsi gaya permainan klasik yang telah menjadi ciri khas Metal Slug, yaitu dengan metode side-scrolling.

Dengan begitu, maka para pemain hanya dapat mengontrol karakter ke arah kiri, kanan, atas, dan bawa saja. Sementara itu untuk latar cerita dari game tersebut masih sama persis dengan versi originalnya yang pernah muncul di consol PS 1 tahun 2001 silam yang berjudul Metal Slug X.

metal slug-1

Bagi anda yang sering memainkannya pun tidak asing dengan latar belakang berupa gurun pasir dalam misi awal pertempuran. Didalam game Metal Slug Awakening ini pun juga tersedia 4 karakter lama, diantaranya Marco Rossi, Eri Kasamoto, Tarma Roving, dan Fio Germi.

Sama halnya seperti game Metal Slug X di PS 1, para pemain nantinya juga dapat mengendarai berbagai kendaraan ikonik, seperti tank “Metal Slug”, bor tanah “Drill Slug”, robot “Heavy Mecha”, hewan “Sonic Alpaca”, mobil “Metal Express”, hingga unta “SV-Camel”.

Penasaran seperti apa keseruannya? Yuk download segera game Metal Slug Awakening ini agar bisa bernostalgia kembali.