Hp Support 5G ini Mulai Dijual Bebas, Ada Layanan VIP!

Beberapa waktu lalu perusahaan asal Tiongkok telah resmi merilis Hp 5G miliknya untuk kelas premium di Indonesia yakni Mi 11 Ultra, tentu kedatangan dari ponsel ini melengkapi keberadaan versi reguler yakni Mi 11 yang sudah rilis duluan. Setelah sempat dijual terbatas untuk para Mi Fans terpilih, kali ini pihak Xiaomi Indonesia secara resmi menjual bebas Hp Support 5G terbarunya itu ke seluruh konsumen yang ada di Tanah Air.

Tak sekedar menjualnya secara bebas saja, akan tetapi bagi para pembeli Xiaomi Mi 11 Ultra ini nantinya juga bakal mendapatkan layanan VIP dari perusahaan yang dikenal dengan perangkatnya yang terjangkau. Layanan yang dimaksud ini adalah berupa layanan purna jual ‘Ultra VIP Service’, lantas layanan eksklusif seperti apa yang diberikan oleh Xiaomi bagi pembeli ponsel premium miliknya tersebut?

Layanan eksklusif bagi pembeli Hp Support 5G ini adalah anda akan mendapatkan garansi resmi dari pihak Xiaomi yang berlaku selama 24 bulan, ada juga penjemputan serta pengantaran purna jual gratis, layanan call center prioritas dari Xiaomi, serta ada juga penggantian anti-gores pada Mi 11 Ultra yang tidak terbatas.

Menurut Alvin Tse, selaku Country Director Xiaomi Indonesia, layanan ‘spesial’ ini diberikan oleh Xiaomi sebagai wujud komitmen mereka dalam memberikan pelayanan purna jual terbaik untuk para konsumen setia, dan secara khusus dirancang guna memenuhi kebutuhan berbagai keperluan perawatan maupun perbaikan pada smartphone premium Xiaomi Mi 11 Ultra ini.

Lantas bagaimana cara meng-klaim garansi purna jual pada Xiaomi Mi 11 Ultra ini? anda tidak perlu bingung, karena klaim ini bisa anda dapatkan di semua service center resmi Xiaomi yang tersebar diseluruh penjuru negeri. Sementara itu untuk pemasangan atau penggantian anti gores ini, konsumen hanya bisa mendapatkannya di delapan service center yang tersebar di Jabodetabek, Surabaya, dan juga Medan.

Hp Support 5G ini Mulai Dijual Bebas liputantimes.com

Hp Support 5G terbaru dari Xiaomi ini bisa anda beli secara online melalui laman resmi Mi.com, atau bisa juga secara offline di Authorized Mi Store. Xiaomi Mi 11 Ultra ini hadir dengan menggunakan penyimpanan RAM 12 GB / 256 GB, dan dijual dengan banderol harga Rp 17 jutaan.

BACA JUGA  Punya Baterai dan RAM Besar, Harga Hp Vivo ini Dipangkas Makin Murah

Sebagai smartphone premium, pastinya hp Xiaomi ini sudah dilengkapi dengan spesifikasi premium juga dikelasnya. Yang pertama terdapat pada bagian fotografi, dimana ponsel ini memiliki kamera utaman dengan sensor terbesar saat ini yaitu GN2 50MP dan diklaim sebagai sensor kamera terbesar.

Kamera utama dari Xiaomi Mi 11 Ultra tersebut juga ditemani dengan dua kamera lainnya, yakni Ultrawide dan tele yang menggunakan sensor dari Sony IMX586 48 MP. Lalu untuk kamera depannya ponsel ini dibekali dengan kamera selfie berukuran 20 MP.

Mi 11 Ultra juga memiliki panel AMOLED 6.81 inch yang memiliki resolusi 2K dan refresh rate 120 Hz. Lauar dari Hp Support 5G ini juga mendapatkan perlindungan dari Corning Gorilla Glass Victus beserta dukungan dual speaker dari Harman Kardon, serta Dolby Vision.

Sementara untuk penampung dayanya, ponsel ini didukung dengan baterai yang sangat besar yakni 5.000 mAh untuk menemani aktifitas pengguna sehari-hari, tak lupa ada juga fitur fast charing 67 W baik melalui kabel maupun secara wireless. Namun kekuatan utama dari Xiaomi Mi 11 Ultra ini pasti terdapat pada bagian dapur pacunya yang menggunakan chipset Snapdragon 888.

Bagi anda yang tertarik membelinya, maka saat inilah saatnya untuk bisa menjajal kemampuan dari ponsel premium pertama dari Mi Series.