Samsung Galaxy F62 Banner liputantimes.com

Spesifikasi Samsung Galaxy F62 dan Harga

Jika mendengar nama Samsung, pastinya semua orang sudah tidak asing lagi dengan perusahaan asal Korea Selatan itu ya. Dimana mereka ini tidak hanya fokus di pemasaran smartphone saja, namun juga alat elektronik lainnya.

Kabar terbaru menyebutkan, jika pihak Samsung ini telah resmi meluncurkan smartphone terbaru mereka untuk kelas menengah. Ponsel yang dimaksudkan ini adalah Samsung Galaxy F62 yang resmi rilis di pasar India, penasaran  seperti apa spesifikasi yang dibawanya? Mari simak ulasannya dibawah ini.

  1. Display

Pada bagian panel depannya, Samsung Galaxy F62 ini datang dengan menggunakan layar Super AMOLED Plus berukuran 6.7 inch dan memiliki resolusi setara FHD Plus. Dibagian luarnya, layar ini sudah mendapat perlindungan dari Corning Gorilla Glass 3 yang membuatnya sudah terjamin keamanannya dari benturan maupun goresan.

Dibagian atas layar terdapat sebuah lubang atau biasa disebut dengan konsep Infinity-O ala Samsung atau Punch Hole, sebagai rumah dari kamera depan. Dengan begini menjadikan Samsung Galaxy F62 memiliki layar full view dengan bezel yang sangat tipis nantinya.

  1. Kamera

Samsung Galaxy F62 liputantimes.com

Lubang pada layar bagian depan ini digunakan oleh Samsung Galaxy F62 sebagai rumah dari kamera depannya yang berukuran 32 MP, dengan kamera tersebut tentu akan memberikan kualitas jepretan gambar yang mumpuni dan pastinya sangat memanjakan pengguna yang doyan foto selfie.

Sementara pada bagian punggungnya, disematkan pengaturan empat kamera belakang yang diletakkan dalam sebuah panel berbentuk persegi, dan memiliki LED flash dibagian bawahnya. Ke-empat kamera ini masing-masing memiliki ukuran 64 MP + 12 MP ultrawide + 5 MP lensa macro + 5 MP depth sensor.

Tidak hanya untuk berfoto saja, kemampuan kamera belakang ini juga sangat mantap untuk melakukan perekaman video dengan resolusi 4K@30fps atau 1080p@30 fps. Yang menarik, kamera depan dari Samsung Galaxy F62 ini juga memiliki kemampuan dengan kualitas resolusi video yang sepadan.

  1. Performa

Tidak hanya penampilannya saja yang keren, tapi sektor dapur pacu Samsung Galaxy F62 ini juga tidak bisa diremehkan begitu saja. Meskipun datang untuk kelas menengah, akan tetapi ponsel ini memiliki chipset seperti yang digunakan oleh ponsel flagship Samsung yakni Galaxy Note 10 maupun Note 10 Plus.

BACA JUGA  Cara Memindahkan WA Ke Hp Baru

Samsung Galaxy F62 ini memiliki chipset Exynos 9825 Octa-core yang memberikan tenaga maksimal untuk menemani aktifitas pengguna. Apalagi, terdapat dua varian RAM yang dimiliki oleh ponsel ini, yaitu 6 GB dan 8 GB sehingga sudah tidak perlu ada keraguan lagi soal kemampuannya dalam melakukan aktifitas multitasking.

Selain itu, Samsung Galaxy F62 ini juga sudah berjalan pada sistem operasi terbaru yakni Android 11 dan dilapisi dengan antarmuka terbaru daru Samsung yakni One UI 3.1, pastinya jika sudah begini membuat hp Samsung tersebut memiliki berbagai fitur keren terbaru dan pastinya memiliki tampilan antarmuka yang memanjakan mata.

  1. Media Penyimpanan

Untuk urusan penyimpanan dari Samsung Galaxy F62 ini pun juga pihak Samsung sudah tak tanggung-tanggung, ponsel ini memiliki memori internal dengan kapasitas 128 Gb. Memori internal dari hp Samsung ini berjenis UFS 3.0 ya, sehingga bisa digunakan untuk melakukan transfer data dengan sangat cepat nanti.

Kapasitas ini masih bisa anda perbesar lagi dengan memori microSD nantinya jika masih dirasa kurang, dan ruang untuk memorinya pun terpisah, sehingga tidak akan mengganggu fitur dual SIM yang ada di Samsung Galaxy F62 tersebut.

  1. Baterai

Tak hanya spesifikasi dan tampilannya saja yang mantap, Samsung Galaxy F62 ini juga memiliki baterai dengan kapasitas yang super besar untuk menemani aktifitas anda. Dimana ponsel ini didukung dengan baterai berkapasitas 7.000 mAH di dalamnya dengan jenis Li-Po.

Sebagai pelengkapnya, Samsung Galaxy F62 ini juga sudah didukung dengan pengisian cepat 25 watt melalui port USB Type-C, jadi sudah anda pun tidak perlu menunggu waktu lama untuk menunggu kapasitas baterai dari ponsel ini penuh.

  1. Fitur lainnya

Untuk fitur pelengkapnya, Samsung Galaxy F62 ini sudah dilengkapi dengan Bluetooth v5.0, mendukung A-GPS GLONASS, GALILEO, BDS, dan Radio FM. Ada juga dukungan fitur Fingerprint yang diletakkan pada bagian samping bodi sebagai fitur keamanannya, Samsung Galaxy F62 ini juga mendukung fitur Reverse Charging sehingga memungkinkannya bisa mengisi daya baterai dari ponsel lain juga.

  1. Harga

Dengan dukungan fitur yang super keren tersebut, pastinya banyak orang yang bertanya-tanya mengenai berapa banderol harga Samsung Galaxy F62 ini?  ponsel ini mulai dijual resmi di India pada tanggal 22 Februari 2021 mendatang dengan banderol harga mulai dari 23.999 rupee (setara Rp 4.5 jutaan) untuk varian RAM 6 GB, sementara untuk varian tertinggi yakni RAM 8 GB dijual 25.999 rupee atau setara Rp 4.9 jutaan.

BACA JUGA  Infinix Hot 40 Series Dirilis, Punya Kamera 108 MP!

Samsung Galaxy F62 ini memiliki 3 varian warna yang bisa anda pilih, yakni Laser Grey, Laser Green, serta Laser Blue. Soal kedatangannya di Indonesia saat ini pihak Samsung belum memberikan kabar apapun, apakah ponsel ini bakalan dibawah ke Tanah Air apa tidak, untuk itu bagi anda yang tertarik memilikinya maka ditunggu saja kabar terbarunya.