vivo v25e

Harga Vivo V25e di Indonesia yang Dilengkapi RAM Hingga 20GB

Perusahaan asal Tiongkok, yakni Vivo baru saja meluncurkan smartphone terbaru mereka yang bernama Vivo V25e di Indonesia. Yang mengagumkan, ponsel ini datang dengan membawakan kapasitas RAM 20 GB untuk memberikan kinerja yang luar biasa.

Namun RAM 20 GB yang dimaksud ini bukanlah makna sebenarnya. Keberadaan RAM 20 GB ini merupakan kolaborasi dari RAM utamanya berukuran 12 GB lalu ditambah dengan kemampuan extended RAM mencapai 8 GB.

Spesifikasi Vivo V25e

Tidak hanya kapasitas RAM yang besar, namun Vivo V25e ini juga dibekali dengan memori internal luas yakni berkapasitas 256 GB. Masih kurang? Anda tidak perlu khawatir karena ponsel ini juga sudah dibekali dengan slot microSD yang mampu menampung memori hingga kapasitas 1 TB.

Untuk bagian bodi depannya, Vivo V25e ini datang dengan menggunakan panel AMOLED berukuran 6.44 inch dan memiliki kemampuan refresh rate 90 Hz. Layar dari ponsel ini pun mampu memberikan peningkatan kecerahan sampai 1.300 nitch dan sudah dibekali dengan fitur SGH Eye Care Display untuk membuat mata pengguna nyaman.

Berpindah ke bagian bodi belakangnya, Vivo V25e ini datang dengan menggunakan pengaturan triple camera yang mengesankan. Untuk kamera utamanya, ponsel ini dibekali dengan resolusi 64 MP dan sudah dilengkapi dengan fitur OIS Night Camera.

harga vivo v25e

Sementara untuk kamera pendukungnya memiliki ukuran 2 MP Super Macro Camera dan 2 MP Bokeh Camera. Lalu untuk memenuhi kebutuhan selfie pengguna, Vivo V25e punya kamera depan beresolusi 32 MP.

Kamera dari ponsel ini pun sudah dilengkapi dengan banyak fitur keren, salah satunya adalah vVlog Movie yang memungkinkan pengguna bisa merekam kegiatan seperti daily vlog. Ada juga dukungan Dual-View Video yang memungkinkan pengguna bisa merekam video dengan dua kamera On bersamaan.

Masuk pada bagian dapur pacunya, Vivo V25e ini sudah ditenagai oleh chipset Helio G99 yang dikolaborasikan dengan HyperEngine 2.0 Lite. Dengan begini akan menjadikan performa dari ponsel ini makin maksimal.

Hp Vivo ini juga sudah dibekali dengan fitur Game Boost Mode, Esports Antenna, serta Audiovisual Experience yang memungkinkan anda penggemar game bakal sangat dimanjakan. Yang pasti performa Vivo V25e ini sangat bisa diandalkan untuk menemani anda bermain game nanti.

BACA JUGA  Bawa Spek Menggoda Tapi Harga Poco M6 Pro Bikin Kepengen Beli

Lalu untuk penampung dayanya, Vivo V25e ini sudah dibekali dengan baterai berukuran 4.500 mAh yang diklaim mampu digunakan untuk nonton video selama 16 jam, bermain game PUBG Mobile selama 7 jam, serta bisa digunakan untuk merekam video selama 4 jam.

Nah untuk memaksimalkan dukungan fitur tersebut, Vivo V25e ini juga memiliki fitur Smart Charging Engine yang mampu melakukan pengisian daya baterai secara optimal. Tak ketinggalan, dukungan fitur fast charging 44W yang memungkinkan anda bisa mengisi daya baterai hingga 58% selama 30 menit.

Harga Vivo V25e

Sebagai smartphone kelas menengah, Vivo V25e ini juga sudah mendapatkan sertifikat IP54 yang memungkinkannya tahan terhadap debu dan percikan air saat digunakan. Lantas berapa banderol harga Vivo V25e di indonesia?

Untuk anda yang tertarik memilikinya, harga Vivo V25e varian RAM 12 GB / 256 GB ini dijual senilai Rp 4.799.000.  Bagi anda yang melakukan pembelian secara online, maka bisa mendapatkan promo menarik berupa TWS Air pada tanggal 20 November 2022 mendatang di sejumlah e-commerce rekanan Vivo.

Selain itu, bagi anda yang membeli Vivo V25e di akun Shopee Vivo periode 21 – 30 November 2022 mendatang, maka berkesempatan mendapat merchandise resmi Piala Dunia Qatar 2022.