Xiaomi 13 Siap Meluncur Lebih Cepat?

Banyaknya vendor yang berlomba memproduksi ponsel baru, Xiaomi tak mau kalah.

Dikabarkan jika pabrikan asal Tiongkok tersebut tengah mempersiapkan ponsel flagship terbarunya. Sebut saja Xiaomi 13 series, yang mana sesuai bocoran menyebut akan diperkenalkan pada November 2022 mendatang.

Bocoran inilah yang beredar dan ramai diperbincangkan di media sosial Weibo (media resmi asal China). Menurut pembocor, tanggal peluncurannya itu berhubungan dengan tanggal diperkenalkannya chipset buatan Qualcoom yakni Snapdragon 8 gen 2.

Kabar lain mengenai Xiaomi 13 series katanya akan dibekali dengan chipset Snapdragon 8 gen 2. Nah, chipset inilah konon yang akan diumumkan pada November 2022 mendatang sehingga Xiaomi 13 series akan diperkenalkan sebagai salah satu ponsel pertama yang mengandalkan chipset tersebut.

Degan begitu maka Xiaomi 13 series ini akan diperkenalkan lebih cepat dibandingkan dengan para pendahulunya. Misal pada Xiaomi 12 Series di 2021 lalu, rilis pada bulan Desember.

Melansir Kompas Tekno dari Gizmochina, Jumat (24/6/2022), Xiaomi 13 ini kabarnya tengah dalam tahap pengujian menggunakan sistem operasi Android 13. Disamping itu, beberapa bocoran mengenai spesifikasi Xiaomi 13 series juga sudah banyak beredar di jagad maya.

Digadang-gadang jika smartphone itu akan hadir dalam dua model yakni Xiaomi 13 “reguler” dan Xiaomi 13 Pro.

Intip Bocoran Spesifikasi Xiaomi 13

Ponsel Xiaomi 13 kabarnya akan dibekali layar seluas 6,28 inci, Full HD Plus atau (2400 x 1080 piksel) dengan aspect ratio 20:9. Layarnya mempunyai sebuah punch hole sebagai rumah kamera depan dengan besaran resolusi 32 MP.

Lalu di sektor fotografi, Xiaomi 13 diprediksi akan membawa tiga kamera bagian belakang, masing-masing yaitu kamera utama 50 MP, ultrawide 13 MP, dan 5 MP tele-macro. Dalam hal ini Xiaomi telah memilih untuk bermitra dengan Leica sejak Mei 2022.

Artinya Xiaomi 13 juga dipercaya akan membawa teknologi kamera dari Leica. Kapasitas penyimpanannya, smartphone ini dibekali 128 GB dengan 8 GB RAM. Soal baterainya sendiri untuk bocoran saat ini diperkirakan 4.500 mAh. Ponsel ini juga akan mendukung teknologi jaringan 5G.

Satu unit Xioami 13 diduga akan dibanderol dengan harga mulai Rp 5,4 juta. Tetapi perlu dicatat bahwa informasi tersebut baru sebatas bocoran saja. Artinya belum bisa menjadi patokan pastinya sampai peresmiannya nanti.

BACA JUGA  Poco F3 dan X3 Pro Bikin Menyesal Penggemar di Indonesia!

Untuk saat ini belum ada konfirmasi resmi dari pihak Xiaomi terkait Xiaomi 13 series lebih lanjut.