pertamina

Resmi Naik, Harga BBM Pertalite, Solar Hingga Pertamax Terbaru Mulai Diterapkan

Beberapa pekan terakhir memang informasi mengenai kenaikan BBM telah menggema di masyarakat, akan tetapi sempat ada sumringah di hati masyarakat lantaran dianggap harga masih sama saja seperti sebelumnya.

Namun ternyata secara mendadak Presiden Joko Widodo telah memberikan pengumuman yang mengejutkan, dimana beliau menginformasikan harga baru BBM semuanya mengalami kenaikan. Mulai dari Pertalite, Solar, hingga Pertamax telah mengalami perubahan harga menjadi lebih tinggi.

“Saat ini pemerintah membuat keputusan dalam situasi yang sulit. Ini adalah pilihan terakhir pemerintah yaitu mengalihkan subsidi BBM sehingga harga beberapa jenis BBM akan mengalami penyesuaian,” begitulah ungkap Presiden Jokowi dalam jumpa pers yang dilaksanakan di Istana Merdeka, Sabtu.

 

Arifin Tasrif selaku Menteri ESDM telah menjeberkan informasi harga baru BBM yang diberlakukan saat ini, diantaranya yaitu:

  • Pertalite yang awalnya Rp 7.650 per liter menjadi Rp 10.000 per liter
  • Solar yang awalnya Rp 5.150 per liter kini jadi Rp 6.800 per liter
  • Pertamax yang awalnya Rp 12.500 per liter sekarang jadi Rp 14.500 per liter

Pemerintah mengungkapkan bahwa kenaikan BBM ini dilakukan lantaran bengkaknya nilai subsidi energi. Sri Mulyani selaku Menteri Keuangan mengungkap kalau anggaran subsidi dan kompensasi energi untuk 2022 ini hanya dipatok Rp 502,4 triliun.

Angka tersebut sebenarnya sudah mengalami pembengkakan dari anggaran awal yang hanya Rp 152,1 triliun anggarannya. Dan apabila kenaikan harga BBM ini tidak dilakukan, maka anggaran negara untuk sektor energi bisa mengalami pembengkakan lagi sebesar Rp 198 triliun.

BACA JUGA  Saking Cantiknya Polisi Wanita Ini Diblokir Tinder