samsung galaxy s23

Kamera iPhone 14 Bakal Kalah Ketimbang Samsung Galaxy S23?

Raksasa asal Korea Selatan, yakni Samsung dikabarkan sedang mengerjakan smartphone premium terbaru mereka yang menggunakan nama Samsung Galaxy S23. Terkait ponsel premium tersebut, berhembus kabar jika nantinya kamera dari smartphone ini bakal bikin pengguna iPhone 14 minder.

Kenapa demikian? Dari informasi yang beredar jika Samsung bakal membenamkan kamera dengan resolusi 200 MP pada ponsel flagship miliknya tersebut. Kabarnya, kamera yang akan dipakai oleh Samsung Galaxy S23 ini adalah sensor ISOCELL HP1 200 MP.

Sebelumnya kamera tersebut telah digunakan oleh perangkat Motorola X30 pro pertama kalinya, dan konon kabarnya perusahaan asal Tiongkok yakni Xiaomi juga bakal memakai lensa tersebut pada smartphone premium mereka yakni Xiaomi 12T Pro.

Dari laporan terbaru yang beredar, Samsung Galaxy S23 ini bakal memakai lensa ISOCELL HP1 200 MP. Dengan begini, maka bisa dipastkan jika ponsel tersebut akan menggunakan kamera utama berukuran 200 MP seperti yang dipakai oleh Moto X30 Pro maupun Xiaomi 12T Pro.

Generasi penerus dari Galazy S22 ini pun berati meninggalkan lensa kamera utama 108 MP yang sempat digunakan selama 3 generasi Galaxy S-Series. Generasi pertama yang menggunakan kamera tersebut adalah S20 Ultra, disusul S21 Ultra, dan paling baru S22 Ultra yang rilis pertama kali awal tahun 2022 lalu.

Samsung tidak mempermasalahkan jika lensa besutannya tersebut telah dipakai pertama kali oleh kompetitor, mereka tetap akan memoles sensor ISOCELL HP1 ini lebih baik lagi kemampuannya.  Bahkan dikabarkan jika Samsung juga bakal menyediakan pembaruan dari sensor tersebut dengan kode nama HP2 nantinya.

Tentu jika benar Samsung Galaxy S23 ini bakal memakai lensa berukuran 200 MP tersebut, maka persaingan terbuka antara Samsung dan iPhone pun makin memanas. Pasalnya perangkat terbaru Apple yakni iPhone 14 Series kabarnya akan membawa bekal kamera berukuran 48 MP dengan kemampuan yang telah ditingkatkan.

Secara hitungan angka, resolusi kamera dari iPhone ini masih seperempat lebih kecil dari ISOCEL HP1. Akan tetapi pihak Apple memaksimalkannya dengan software maupun algoritma pencitraan yang sangat baik sehingga membuat hasil kameranya pun lebih tajam.

BACA JUGA  Nokia XR20 Harga dan Spesifikasi 2022, Ponsel Anti Air Paling Tangguh

Tentu ini sangat menarik dinantikan, persaingan antara dua vendor smartphone besar dunia beradu mekanik dengan kemampuan kameranya masing-masing. Apakah Samsung Galaxy S23 atau iPhone 14 series yang memiliki kamera lebih unggul? Kita nantikan waktu perilisannya.