facebook instagram

Cara Putuskan Hubungan Facebook dengan Instagram

Sejak digabungkan di bawah naungan Meta, integrasi akun Instagram dan Facebook memungkinkan keduanya saling terhubung. Meskipun adanya keterhubungan ini, ada situasi di mana pengguna mungkin ingin memisahkan akun Instagram dari Facebook karena berbagai macam alasan.

Integrasi antara akun Instagram dan Facebook sebenarnya dapat mempermudah pengguna dalam mengelola kedua akun tersebut secara bersamaan. Contohnya, tindakan seperti mengunggah Story dapat terhubung secara otomatis antara kedua platform ini.

Namun, terdapat preferensi yang berbeda di antara pengguna. Beberapa mungkin tidak ingin kontennya secara otomatis terbagi di kedua platform tersebut, dan lebih memilih untuk mengelola konten secara terpisah.

Jika pengguna ingin memahami cara memutuskan keterhubungan antara akun Instagram dan Facebook, terutama jika mereka hanya ingin berbagi konten di satu platform, maka langkah-langkah untuk memutuskan hubungan kedua akun tersebut perlu diketahui.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai cara putuskan hubungan Facebook dengan Instagram secara mudah dan praktis, simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.

Cara Putuskan Hubungan Facebook dengan Instagram

Cara memutuskan integrasi Facebook dengan Instagram sebenarnya cukup sederhana. Untuk melakukan ini, pengguna dapat membuka menu Pusat Akun atau Account Center yang terdapat di kedua platform, yakni Facebook dan Instagram.

Terdapat dua cara putuskan hubungan Facebook dengan Instagram yang bisa anda lakukan. Pertama, pengguna dapat memilih untuk menghapus keterhubungan melalui menu Pusat Akun di Facebook. Kedua, pengguna juga dapat mengakses menu Pusat Akun di Instagram untuk melakukan hal yang sama.

Berikut penjelasan lebih rinci mengenai kedua cara tersebut:

1.Dari Aplikasi Facebook

facebook

  • Langkah pertama silahkan buka aplikasi Facebook dan pastikan sudah masuk ke akun.
  • Tap ikon tiga garis vertikal di pojok kanan atas dan silahkan pilih opsi “Pengaturan dan Privasi”.
  • Gulir ke bawah dan pilih menu “Pusat Akun”.
  • Pilih opsi “Akun” dan temukan akun Instagram atau Facebook yang ingin diputuskan hubungannya.
  • Klik “Hapus” dan konfirmasi dengan memilih “Lanjutkan”.
BACA JUGA  Cara Melacak Orang Lewat WhatsApp Sekaligus dengan Profilnya

2. Dari Aplikasi Instagram

instagram

  • Langkah pertama silahkan buka aplikasi Instagram dan pastikan sudah masuk ke akun.
  • Pada halaman awal, tap ikon tiga garis vertikal di pojok kanan atas.
  • Pilih “Pengaturan dan Privasi” dan pilih “Pusat Akun”.
  • Gulir ke bawah dan pilih “Akun”.
  • Pilih akun yang ingin diputuskan hubungannya dan klik “Hapus”. Akun tersebut tidak akan terhubung lagi setelahnya.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, pengguna dapat dengan mudah memutuskan hubungan antara akun Instagram dan Facebook. Cara ini sangat bermanfaat terutama bagi pengguna yang ingin mengelola akun sosial media dari kedua layanan itu secara terpisah.

Perlu diingat, dengan anda menghapus integrasi antara akun Instagram dan Facebook hanya dapat menghilangkan fitur-fitur terintegrasi. Setelah hubungan terputus, konten yang diunggah oleh pengguna tidak akan secara otomatis terbagi di kedua platform tersebut.

Cukup sekian ulasan tentang cara putuskan hubungan Facebook dengan Instagram kali ini, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.